3 Interesting Places Near Tokyo You Can Visit On A Day Trip | CoolJapan

Sumber foto: Clozetter Ladies_journal 


Tokyo memang salah satu tujuan favorit para turis ketika berkunjung ke Jepang. Namun, cukup disayangkan jika kamu berkunjung ke Tokyo tanpa mengeksplorasi beragam hidden gems di sekitarnya. Nah, kali ini Clozette ingin spill beragam tempat seru di sekitar Tokyo yang bisa kamu kunjungi tanpa harus menginap. Yuk, simak selengkapnya melalui ulasan berikut! 

 


Karuizawa, Destinasi Menarik untuk Shopping & Bermain Ski 

 

Sebuah resort dengan European style bisa kamu capai hanya dengan 70 menit perjalanan kereta dari Tokyo. Berangkat dari Stasiun Tokyo ke Stasiun Karuizawa dengan JR Hokuriku Shinkansen, dan kamu akan tiba di dataran tinggi dengan udara sejuk, bahkan ketika musim panas. 


 

Di musim dingin, Clozetters bisa bermain ski di salah satu resort ternama, Karuizawa Prince Hotel Ski Resort. Kamu bisa menyewa peralatan ski langsung di lokasi. Tempat ini juga ideal untuk anak-anak dan keluarga, karena memiliki beragam ski course dengan tingkat kesulitan yang berbeda. 


 

Di musim lainnya, Karuizawa tetap memukau dengan pemandangan musiman yang menyejukkan mata. Musim panas akan terasa sejuk berkat rindangnya pepohonan di area ini. Sedangkan, di musim gugur, kamu akan disuguhi pemandangan pohon maple berdaun jingga. Salah satu destinasi yang wajib kamu kunjungi ialah Danau Kumoba yang cantik dengan langit biru, pemandangan hutan yang mengagumkan, juga danau dengan air tenang yang memantulkan suasana di sekitarnya. 




Menikmati Onsen dan Pemandangan Alam di Hakone 

 

Merupakan destinasi tepat untuk mencari pemandian air hangat, Hakone menawarkan tak hanya satu, tetapi 5 area onsen yang bisa kamu nikmati: Hakone-yumoto, Kowakudani, Gora, Moto-hakone, dan Sengokuhara. Yang paling populer ialah Hakone-yumoto karena terletak paling dekat dengan pemberhentian Odakyu romancecar, kereta yang akan membawa kamu ke Hakone dari Stasiun Shinjuku. 



 

Namun, kalau kamu tertarik mengeksplorasi Hakone lebih jauh, area Sengokuhara bisa jadi pilihan. Di sini, kamu bisa sekaligus berkunjung ke berbagai museum seni, seperti Hakone Lalique Art Museum, Hakone Glass Forest, Prince of The Stars Museum, serta Pola Museum. Di musim gugur, jangan lewatkan pemandangan rumput susuki (pampas) berwarna perak yang aesthetic di Gunung Hakone. 



Hitachi-naka: Dari Kebun Bunga ke Permainan Bungee Jumping 

 

Pernah dengar Hitachi Seaside Park? Destinasi yang terletak di Prefektur Ibaraki ini ternyata hanya sekitar dua jam dari Tokyo, lo! Kamu bisa naik JR Joban Line Limited Express dari Stasiun Tokyo ke Stasiun Katsuta, lanjutkan dengan bus sekitar 15 menit perjalanan, lalu 10 menit berjalan kaki dari pemberhentian. Voila, kamu akan melihat hamparan bunga bermekaran yang cantik di setiap musimnya. Tak hanya kebun bunga, Hitachi Seaside Park juga dilengkapi taman hiburan, arena bermain golf, jalan sepeda, serta BBQ Plaza. 


 

Ingin mencoba sesuatu yang lebih challenging di Hitachi? Clozetters bisa mencoba bungee jumping di Ryujin Ohashi Bungee! Jembatan gantung ini terletak 100 meter di atas Ngarai Ryujinkyo. Pengalaman loncat dari ketinggian dan hampir menyentuh permukaan sungai akan memicu adrenalinmu, Clozetters! 

 

Nah, itu dia tiga destinasi menarik yang bisa kamu kunjungi di sekitar Tokyo. Mana yang paling membuatmu penasaran, Clozetters? 


READ MORE ON THIS TOPIC