SK-II Rilis Film Perdana Untuk Merangkul Semangat Para Perempuan | CoolJapan


Para beauty enthusiast tentu sudah tak asing lagi dengan brand kecantikan mendunia asal Jepang, yakni SK-II. Dikenal sebagai produsen skincare highend, rupanya SK-II belum lama ini kembali memberi kejutan untuk para penggemarnya dengan merilis sebuah divisi studio film dan pusat konten bertajuk: SK-II STUDIO. 

Merupakan divisi studio yang menyatukan para pembuat film, animator, musisi, dan pembuat konten terkenal di dunia. Berbekal semangat untuk menginspirasi perubahan positif. SK-II STUDIO memiliki tujuan untuk memfokuskan konten dan mendorong percakapan dengan tujuan menghadapi tekanan sosial yang berdampak bagi para perempuan melalui kekuatan film dan narasi cerita. 

Dalam rangka mengawali tahun 2021 kali ini, SK-II melalui SK-II STUDIO ingin merangkul para perempuan untuk #CHANGEDESTINY atau mengubah takdir dengan cara meluncurkan delapan film original. Peluncuran tersebut diawali oleh film perdana SK-II berjudul 'The Center Lane' yang disutradarai oleh sutradara film ternama asal Jepang, Hirokazu Koreeda, dan telah resmi dirilis sejak 31 Maret 2021 lalu.





'The Center Lane' bercerita mengenai kisah inspiratif perenang profesional asal Jepang bernama Ikee Rikako. Prestasinya dalam dunia renang tak perlu diragukan lagi. Ia berhasil menjuarai Most Valued Player (MVP) di Asian Games 2018 dan kandidat medali emas untuk Olimpiade Tokyo 2020. Akan tetapi, di tahun 2019 lalu, Ikee didiagnosis menderita leukemia yang membuat langkahnya seakan terhenti. Selama perjalanannya menuju pemulihan pada bulan Mei 2020, Ikee berkolaborasi dengan SK-II untuk menunjukkan sisi baru dari dirinya dan sempat tampil tanpa wig

Adapun film perdana dari SK-II ini pada awalnya terinspirasi dari kutipan Ikee saat pertama kali tiba di kolam renang untuk diwawancarai oleh Kore-eda: "Saya sangat menyukai berada di lajur tengah yang ada (center lane), saya selalu ditempatkan di lajur tengah pada setiap kompetisi, dimana biasanya menandakan tempat untuk mereka yang tercepat. Jadi saya merasa seperti berada di wilayah saya sendiri. Seperti itulah lajur saya, ” Ujar Ikee. 

Tak disangka, kisah inspiratif dari Ikee yang diangkat dalam film ini sempat ramai diperbincangkan hingga menjadi trending topic di sejumlah platform media sosial seperti, Twitter, LINE dan Yahoo Jepang. Ikee juga mencatat sejarah baru sebagai atlet perempuan pertama yang ditampilkan sebagai berita utama di halaman depan surat kabar di Jepang. Kini Rikako Ikee telah kembali ke kompetisi renang yang bergengsi di Japan Open, dan meraih posisi kedua dalam gaya bebas 50 meter. Ia juga akan bersaing di Japan Swim 2020 yang diselenggarakan pada bulan April. 





Sebagai bagian dari perjalanan kampanye #CHANGEDESTINY, SK-II, sebagai Mitra Resmi dari Olympic Games Tokyo 2020. Berkomitmen untuk menyediakan platform dukungan global bagi atlet dan para perempuan di seluruh dunia dalam mengejar takdir mereka dan mengatasi keterbatasan yang menghalangi jalan mereka. 

Tidak hanya itu, SK-II juga akan menyiapkan kotak dana #CHANGEDESTINY, di mana SK-II akan memberikan kontribusi senilai $1 untuk setiap penayangan film karya SK-II STUDIO dalam rangka mendukung para perempuan mengejar takdir mereka untuk menciptakan perubahan positif sebagai bagian dari tujuan SK-II.


Melalui film ini, banyak moral cerita yang dapat Clozetters petik dari sosok Ikee. Perjuangan, pengorbanan dan segala jerih payah Ikee menjadikan ia sebagai sosok yang kuat serta mampu melihat tantangan hidup dari sisi yang berbeda. Ikee pun menuturkan, jika sebelumnya hanya ada Rikako Ikee Sang Atlet, kini ada Rikako Ikee kedua: Rikako Ikee, Sang Survivor Leukimia

Bagi Clozetters yang ingin menyaksikan film The Center Lane secara lengkap, kamu bisa cek melalui video berikut ini:


                        

READ MORE ON THIS TOPIC