Belanja online emang gampang, tapi experience buat try on dan pegang produk langsung di toko tentu nggak kalah menyenangkan. Terutama kalau belanja produk fashion. Kita jadi lebih tau mana yang cocok dengan gaya kita, atau bahkan dirasa nyaman di tubuh kita.
Nah, buat Clozetters penggemar fashion Jepang yang minimalist, wajib mampir ke store terbarunya Bobo Tokyo. Store keenam ini letaknya di Grand Indonesia dan jadi store terbesar mereka. Penasaran nggak, ada apa aja yang bisa kamu temuin? Yuk, kita bahas bareng!
Brand Bergaya Minimalist asal Jepang
Sesuai namanya, Bobo Tokyo nih seakan membawa produk-produk Tokyo langsung ke hadapan kamu! Brand yang dibawa juga udah dikurasi terlebih dahulu, kayak American Holic, Green Parks, Earth Music & Ecology, juga Craft Standard Boutique. Kebayang kan, desain yang minimalist, clean, tapi tetap trendless (bisa dipakai lebih lama), dan punya sisi unik.
Salah satu daya tarik dari brand-brand di atas ialah produk-produknya yang menurut Clozette gampang banget buat di-mix ‘n match. Mulai dari kemeja, vest, celana, dress, sampai outerwear berbahan rajut yang surprisingly lembut banget. Cocok buat nemenin kamu beraktivitas di musim hujan ini.