Sunscreen Rasa Face Mist? Cek Review Biore UV Mist di Sini | CoolJapan


Clozetters, siapa nih, yang masih malas reapply sunscreen? Padahal, efektifivitas sunscreen untuk melindungi kulit berkurang dalam waktu 2-3 jam setelah pengaplikasian, lo. Tentunya sayang banget kalau kita hanya pakai sunscreen setiap pagi tanpa reapply. Hasilnya jadi kurang maksimal untuk melindungi kulit. 

 

Nah, bagi Clozetters yang lagi galau memilih sunscreen untuk reapply, Clozette merekomendasikan sunscreen berbentuk mist/spray yang easy to apply kapan pun dan di mana pun. Luckily, Clozette menemukan salah satu yang menarik dan menjadi go-to sunscreen mist versi Clozette. Yay, saatnya kenalan dengan Biore UV Aqua Rich – Aqua Protect Sunscreen


 

 

Sunscreen ini terbilang compact, dikemas dalam botol mist plastik berukuran 60ml. Di dalamnya, ada kandungan Squalane sebagai moisturizer agent bagi kulit. Meskipun teksturnya amat cair, produk ini bisa menyebar ke kulit secara merata ketika kamu aplikasikan 10-15 cm dari kulit, membuat lapisan tipis dengan SPF 50 PA++++ untuk memproteksi kulit dari efek buruk sinar UVA dan UVB. Nggak heran kalau di Jepang dan beberapa negara tetangga, sunscreen ini amat digemari dan cepat sold out



 


Lalu, apa saja keunggulan sunscreen mist ini?

- Formula seperti air yang cepat kering di kulit

- Very fine mist, bikin persebaran sunscreen lebih merata

- Nggak meninggalkan white cast, jadi aman dipakai di atas makeup

- Nggak lengket dan bikin kulit terasa lembap setelah diaplikasikan

- Bisa digunakan untuk face & body, cocok untuk dibawa liburan

 

Namun, ada beberapa kekurangan sunscreen ini yang perlu kamu perhatikan:

- Mengandung fragrance yang mungkin berpengaruh bagi pemilik kulit sensitif

- Ada dewy effect setelah disemprotkan, mungkin terasa kurang nyaman bagi pemilik kulit wajah berminyak

- Belum tersedia di Indonesia (semoga segera, ya!)


Nah, itu dia review singkat tentang Biore UV Aqua Rich – Aqua Protect Sunscreen. Buat Clozetters yang tertarik beli, kamu bisa mencari sunscreen ini di beberapa akun Jasa Titip, atau pre-order secara online di e-commerce. Namun, karena belum tersedia secara official di tanah air, kamu perlu memerhatikan originalitasnya sebelum membeli ya, Clozetters. Selamat mencoba! 


READ MORE ON THIS TOPIC